Cara Cek IMEI iPhone Asli atau Palsu Dengan Mudah


Cara Cek IMEI iPhone

Kamu pengguna iPhone? ingin tau Cara Cek IMEI iPhone? kita tahu bahwa smartphone dari Apple ini tergolong sebagai smartphone kelas atas. iPhone, terutama yang model atau versi terbaru kerap dianggap sebagai hp sultan karena harganya yang sangat mahal dan tidak semua orang bisa membelinya. Sebab memiliki smartphone yang satu ini memberikan kebanggaan tersendiri, ada saja orang-orang yang tidak bertanggung jawab yang membuat replikanya.

Jika diperhatikan dari luar, replika iPhone dengan asli cukup sulit untuk membedakannya. Meskipun begitu, bukan berarti kamu tidak bisa membedakan mana iPhone yang asli dan palsu. Salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah mengecek IMEI iPhone tersebut.

Apa Itu IMEI?

IMEI adalah singkatan dari International Mobile Equipment Identity yang merupakan kode unik yang membedakan antara smartphone satu dengan yang lainnya. IMEI sendiri terdiri dari 14 sampai dengan 16 digit.

Selain berguna sebagai identitas dari sebuah smartphone, IMEI juga bermanfaat untuk menemukan smartphone ketika hilang. Kamu perlu ke provider selular yang kamu gunakan dan tidak butuh waktu lama sampai mereka berhasil menemukan hpmu. 

Bagaimana Cara Cek IMEI iPhone?

Lalu bagaimana cara cek IMEI iPhone? Untuk membantu mengetahui apakah iPhone tersebut asli atau palsu, kamu bisa menyimak informasi yang akan kami bagikan berikut.

Mengeceknya Melalui Sistem iPhone

Cara cek IMEI iPhone paling mudah yaitu dengan melalui sistem iPhone. Untuk menerapkan cara ini, langkah pertama yang harus kamu lakukan yaitu masuk ke Pengaturan atau Settings.

Setelah itu, kamu masuk ke General dan masuk ke About. Pada menu About inilah kamu bisa menemukan IMEI iPhone tersebut. Selain mengecek IMEI, cara ini juga bisa kamu lakukan untuk mengecek ICCID.

Mengecek Secara Fisik

Selain mengecek melalui sistem, kamu juga bisa mengecek IMEI iPhone langsung dari smartphone tersebut. Bagaimana caranya? Yang harus kamu lakukan yaitu tinggal membuka casing iPhone.

Lihat bagian belakangnya. Kemudian kamu perhatikan bagian slot SIM card dan kamu akan menemukan nomor IMEI iPhonemu sudah tertera.

Menggunakan Kode Khusus

Cara cek IMEI iPhone yang ketiga adalah dengan menggunakan kode khusus.  Sebenarnya, cara ini bukan hanya untuk iPhone melainkan semua smartphone dari berbagai merk pun bisa menggunakan cara ketiga ini.

Kamu perlu masuk ke menu Panggilan. Setelah itu, kamu masukkan kode *#06#. Layar hpmu akan langsung menampilkan informasi seputar IMEI.

Melalui iTunes

Perlu kamu tahu bahwa iTunes bukan hanya sekadar berguna untuk mengisi musik. Aplikasi resmi dari Apple ini ternyata memiliki manfaat lainnya yaitu berguna juga untuk mengecek IMEI.

Bagaimana caranya? Pertama, kamu harus menghubungkan iPhone ke komputer yang sudah terinstal aplikasi iTunes. Jika sudah terhubung, kamu masuk ke bagian Library. Kemudian, iPhone akan secara otomasi ditampilkan pada layar, termasuk juga informasi seputar IMEI.

Jika kamu sudah mengetahui IMEI iPhone dengan pilihan cara cek IMEI iPhone yang sudah kami bagikan, maka sekarang kamu hanya perlu mencocokkan nomor IMEI yang tertera pada iPhone dengan yang ada pada dusbook.

iPhone yang asli, nomor IMEI-nya cocok dengan yang tertera pada dusbook. Sebaliknya, ketika iPhone tersebut palsu, maka nomor IMEI-nya tidak cocok.

Kamu juga bisa mencocokkan nomor IMEI tersebut melalui situs cek imei iphone. Kamu hanya perlu mengisi nomor IMEI yang ada pada iPhone. Website akan langsung memberikan informasi secara lengkap.

Perlu diingat, ketika nomor IMEI yang kamu masukkan malah memunculkan data dari perangkat lain, kemungkinan besar iPhone yang kamu gunakan saat ini adalah palsu.


Like it? Share with your friends!

0
Dialogua

Emperor

“Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah.”

Komentar